Kabar Buku

Sekadar sekelumit kabar tentang buku baru, berupa beberapa penampakan berikut :

Foto-foto tersebut berasal dari dua buku yang berbeda, satu merupakan kelanjutan serial sebelumnya tentang software struktur, dan yang lainnya merupakan judul baru tentang desain struktur. Keduanya sedang proses tahap akhir, ada kemungkinan yang nampak terakhir tersebut akan edar lebih duluan, jadi silakan pantau terus kabarnya dalam waktu dekat ini. 🙂

EDIT #1 : Foto kedua sudah dikonfirmasi wujud konkritnya, baca beritanya lebih lanjut di sini.

EDIT #2 : Foto pertama juga akhirnya sudah bisa mewujud, cerita lebih lanjut baca di sini.

FAQ (mohon baca dahulu)

  • Pemesanan buku Belajar SAP2000 dan Desain Struktur Bangunan : klik [di sini]
  • Model atap baja 3D: klik [di sini]

Sekadar tulisan kecil, khusus buat hal-hal yang sering ditanyakan (yang beberapa di antaranya kadang sudah jelas jawabannya) dan hal umum lainnya yang perlu penjelasan.

Catatan : tulisan ini sifatnya sticky alias akan selalu tampil paling atas, tulisan-tulisan terbaru akan ditampilkan di bawah/setelah tulisan ini.

Lanjutkan membaca FAQ (mohon baca dahulu)

5 Years

WP-5

Lima tahun sudah ‘berkicau’ lewat blog ini, banyak suka duka, ilmu, pengalaman, teman dan hal-hal lain, yang semoga dapat ‘menular’ dan bermanfaat juga bagi para pembaca setia. Saatnya masuk ke tahun keenam dengan semangat baru, dengan presiden baru, pada tahun yang baru (Hijriyah, dan sebentar lagi juga yang Masehi), ditulis dengan editor WP yang baru juga 🙂

Salah Paham !

Lho,  mas, ke Samarinda to? Kok nggak ngabar2in sih…”

“Kamsudnya gimana, neng ?”

“Itu loh yang di FB-nya Zamil kok ada keterangannya gitu…

Demikian sekilas cuplikan percakapan via SMS beberapa saat yang lalu. Sebetulnya masih ada lagi beberapa percakapan baik langsung maupun tidak langsung yang bertema kurang lebih serupa : dikiranya saya itu pemilik atau founder atau sejenisnya daripada yang namanya Zamil Engineering. Maka daripada itu kiranya amat sangat diperlukan bagi saya untuk melakukan sebuah klarifikasi : Saya bukan Zamil, Zamil bukan Saya. Yang berinisial huruf abjad terakhir itu empunya adalah rekan saya, pak Raden Indra. Saya itu hanya sebatas ‘membantu’ saja, tidak dalam posisi kepengurusan atau kepemilikan atau semacamnya, pun itu tidak terlalu aktif. Jadi, bisa dibayangkan betapa bingungnya saya ketika tiba-tiba menerima SMS (malam hari pulak…) seperti di awal cerita ini, secara saya saat itu sedang berada di bumi Ngayogyakarta Hadinigrat. Contoh lain yang tidak kalah gokil :

“Zamil tuh berdirinya sejak kapan sih?”

Loh yang upload foto2 di website itu bukannya mas?”

“Pak saya mau daftar kursus paket A mohon keterangan lengkapnya diemail ke saya makasih”

Coba deh bayangin misal Anda kerja di perusahaan XYZ yang cukup terkenal terus Anda dikira bos-nya. Kocak, aneh, sekaligus gimana gitu ya… 😛

Demikian keterangan singkat dari saya, semoga dapat lebih memperjelas daripada situasi yang sedang berkembang saat ini. Terima kasih.